Teriris Pisau, Jangan Panik! Ini Tips Obati Lukanya
A
A
A
JAKARTA - Kecelakaan bisa terjadi dimana saja dan kapan saja. Bahkan ketika sedang berada di rumah, seperti teriris pisau hingga munculnya pendarahan. Tentu hal ini sangat menyakitkan.
Meski berada di rumah seorang diri, Anda tidak perlu panik. Head of Emergency Department dari Siloam Hospitals Kebun Jeruk, dr Wahyuni Dian Purwati memberikan tips untuk pengobatan luka irisan pisau.
Menurutnya, seseorang yang kena luka sayatan pisau pasti mengenai pembuluh darah. Dengan begitu, darah akan keluar secara terus menerus dan harus segera dihentikan.
"Kalau di rumah sendirian, tempel kassa atau handuk kalau kena luka sayatan pisau. Apalagi kalau lukanya agak dalam, pembuluh darah kena," papar Wahyuni di Siloam Hospital Kebon Jeruk, Jakarta.
Setelah kassa menempel, jangan lupa tekan bagian luka di tangan secara perlahan. Cara ini diklaim mampu menghentikan aliran darah.
"Kalau lukanya kecil, darah yang mengalir cepat berhenti. Tapi kalau luas, harus segera ditangani lebih lanjut agar tidak berbahaya," tandasnya.
Meski berada di rumah seorang diri, Anda tidak perlu panik. Head of Emergency Department dari Siloam Hospitals Kebun Jeruk, dr Wahyuni Dian Purwati memberikan tips untuk pengobatan luka irisan pisau.
Menurutnya, seseorang yang kena luka sayatan pisau pasti mengenai pembuluh darah. Dengan begitu, darah akan keluar secara terus menerus dan harus segera dihentikan.
"Kalau di rumah sendirian, tempel kassa atau handuk kalau kena luka sayatan pisau. Apalagi kalau lukanya agak dalam, pembuluh darah kena," papar Wahyuni di Siloam Hospital Kebon Jeruk, Jakarta.
Setelah kassa menempel, jangan lupa tekan bagian luka di tangan secara perlahan. Cara ini diklaim mampu menghentikan aliran darah.
"Kalau lukanya kecil, darah yang mengalir cepat berhenti. Tapi kalau luas, harus segera ditangani lebih lanjut agar tidak berbahaya," tandasnya.
(nfl)